Tiga Perdagangan yang Tak Akan Rugi
foto: vulcanpost
UM Surabaya

Perniagaan adalah pekerjaan yang spekulatif di mana pedagangnya pasti akan menemui satu dari dua kemungkinan, kalau tidak untung, ya rugi.

Jika keuntungannya melimpah, dia akan menjadi orang kaya. Sebaliknya jika ia merugi dalam jumlah yang besar alias bangkrut, dia akan jatuh miskin.

Itulah perniagaan di dunia, kadang rugi kadang laba, kadang jatuh kadang berjaya, dan terkadang pula kena tipu muslihat partner kerjanya.

Berbeda dengan perniagaan antara hamba dan Allah Ta’ala, tidak pernah akan merugi selamanya. Allah Subhana wa Ta’ala berfirman:

إِنَّ الَّذِينَ يَتْلُونَ كِتَابَ اللَّهِ وَأَقَامُوا الصَّلَاةَ وَأَنْفَقُوا مِمَّا رَزَقْنَاهُمْ سِرًّا وَعَلَانِيَةً يَرْجُونَ تِجَارَةً لَنْ تَبُورَ

“Sesungguhnya orang-orang yang membaca kitabullah (Al-Qur’an), mendirikan salat, dan menginfakkan sebagian rezeki yang Kami berikan kepada mereka secara diam-diam dan terang-terangan, mereka itu mengharapkan perdagangan yang tidak akan rugi..” [Faathir: 29].

Itulah 3 perdagangan yang Allah sebut “tidak akan rugi” :

1. Membaca Al-Qur’an
2. Mendirikan salat
3. Bersedekah secara diam-diam dan terang-terangan.

Pertanyaannya:

– Sudahkah Anda membaca Alquran hari ini?
– Sudahkah Anda bersedekah hari ini?
– Apakah Anda salat berjamaah di Masjid hari ini?

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini