Semangat berbagi dalam suasana Hari Raya Iduladha kembali diwujudkan oleh warga Muhammadiyah dan masyarakat Desa Teguhan, Kecamatan Jiwan, Kabupaten Madiun.
Pada Sabtu (7/62025), mereka melaksanakan kegiatan penyembelihan dan pembagian hewan kurban yang berlangsung di lingkungan Masjid Amar Ma’ruf.
Pada tahun ini, panitia kurban berhasil menghimpun sebanyak delapan hewan kurban yang terdiri dari enam ekor kambing dan dua ekor sapi.
Seluruh hewan tersebut disembelih dengan penuh khidmat, disaksikan oleh warga sekitar, lalu dagingnya dibagikan kepada masyarakat yang berhak menerima, terutama para dhuafa dan warga yang membutuhkan di wilayah Teguhan dan sekitarnya.
Slamet, salah satu tokoh masyarakat sekaligus perwakilan dari Pimpinan Cabang Muhammadiyah (PCM) Jiwan dan takmir Masjid Amar Ma’ruf, menjelaskan bahwa kegiatan kurban ini merupakan agenda rutin yang telah berlangsung sejak berdirinya masjid pada tahun 1980-an.
“Kegiatan kurban ini sudah berlangsung sejak Masjid Amar Ma’ruf berdiri pada era 1980-an. Dalam pelaksanaannya, kami selalu melibatkan warga sekitar, baik dalam proses persiapan, penyembelihan, hingga pendistribusian daging kurban,” tutur Slamet.
Dia juga menambahkan bahwa masyarakat memiliki kepercayaan yang tinggi terhadap pelaksanaan kurban di Masjid Amar Ma’ruf. Masjid ini tidak hanya menjadi pusat ibadah, tetapi juga menjadi pusat kegiatan keagamaan yang konsisten menyapa warga setiap pekan.
“Setiap Ahad pagi, masjid ini rutin mengadakan pengajian yang diikuti oleh ratusan jamaah Muhammadiyah serta masyarakat sekitar,” ujarnya.
Tidak hanya di Desa Teguhan, semangat berkurban juga menyebar ke beberapa titik lain di wilayah Jiwan. Muhammadiyah Jiwan juga melaksanakan kegiatan serupa di Desa Kwangsen, Sambirejo, dan Kincang.
Hal ini menunjukkan bahwa semangat berkurban bersama Muhammadiyah tidak hanya terpusat di satu lokasi, melainkan tersebar dan dirasakan manfaatnya oleh lebih banyak warga.
Slamet berharap agar ke depan semakin banyak masyarakat yang mempercayakan pelaksanaan ibadah kurban mereka kepada Muhammadiyah, baik di Masjid Amar Ma’ruf maupun di masjid-masjid lain yang dikelola dengan amanah dan penuh tanggung jawab.
“Kami selalu berusaha menjaga kepercayaan masyarakat. Insyaallah, kurban yang dititipkan akan kami salurkan dengan sebaik-baiknya,” pungkasnya.
Kegiatan ini menjadi wujud nyata semangat kepedulian sosial dan ukhuwah Islamiyah yang terus dijaga oleh Muhammadiyah di tengah masyarakat, khususnya dalam momentum hari besar Islam seperti Iduladha. (fj)
