Jemaah NTB Bersyukur, Pelayanan Haji 2025 Dinilai Lancar dan Cukup Baik

www.majelistabligh.id -

Suasana haru menyelimuti kepulangan jemaah haji Kloter 02 Embarkasi Lombok, Nusa Tenggara Barat, Kamis (12/6/2025) siang waktu setempat. Jemaah dilepas langsung oleh Menteri Agama RI, Nasaruddin Umar di Bandara Internasional Pangeran Mohammad Bin Abdul Aziz, Madinah,

Dalam momen tersebut, sejumlah jemaah menyampaikan testimoni mengenai pengalaman berhaji tahun ini. Secara umum, pelayanan haji 2025 dinilai berjalan lancar, tertib, dan penuh kemudahan, mulai dari fasilitas pemondokan, konsumsi, hingga layanan transportasi.

“Fasilitas hotel, makanan, dan kendaraan selama ibadah sangat lancar. Bahkan saat di Arafah, Muzdalifah, dan Mina, kami tidak mengalami kendala berarti,” ungkap Moh. Rami, jemaah asal Lombok Tengah, saat bersalaman dengan Menag.

Rami, yang berhaji bersama istrinya, mengungkapkan bahwa kesabaran dan doa menjadi kunci utama dalam menjalani fase puncak haji di Armuzna. Kepadatan jemaah yang luar biasa menurutnya justru menjadi ajang untuk melatih kesabaran dan memperbanyak doa.

“Di tengah padatnya jemaah, saya hanya fokus berdoa agar semua proses ibadah kami dilancarkan. Kalau pun ada kesulitan, itu ujian. Yang penting sabar dan ikhlas,” tuturnya dengan mata berkaca-kaca.

Senada dengan Rami, jemaah lainnya, Sahwan Marzuki, juga menyampaikan apresiasi terhadap pelayanan selama di Tanah Suci. Ia menilai layanan konsumsi dan akomodasi cukup baik, meski menyarankan agar menu makanan dibuat lebih variatif.

“Alhamdulillah, selama di Makkah dan Madinah saya diberi kesehatan. Pelayanan makan cukup, logistik lancar, cuma menunya mungkin bisa dibuat lebih bervariasi,” ujarnya tersenyum.

Sahwan juga menyampaikan rasa syukurnya karena bisa menjalani ibadah haji dengan lancar. Bagi dia, kesehatan dan kelancaran ibadah adalah nikmat yang tak ternilai. (afifun nidlom)

Tinggalkan Balasan

Search