Pemuda Negarawan Itu Perannya Lebih Inklusif
Prof Abdul Mu'ti menghadiri pelantikan Pemuda Muhammadiyah di Jakarta.
UM Surabaya

Tantangan Pemuda Muhammadiyah ke depan tidaklah ringan. Oleh karena itu, PP Pemuda Muhammadiyah diharapkan mampu mewujudkan tema besar yang dibawa, yaitu “Pemuda Negarawan”.

Tema besar Pemuda Negarawan itu meniscayakan peran Pemuda Muhammadiyah yang lebih inklusif dan peran yang lebih bisa dirasakan langsung oleh seluruh masyarakat.

Transformasi kader Pemuda Muhammadiyah tidak hanya untuk suksesi dan kaderisasi di internal, tapi harus lebih luas untuk keumatan, kebangsaan, dan kemanusiaan universal.

Pemuda Muhammadiyah memiliki peran strategis sejak puluhan tahun yang lalu.

Untuk menjaga fungsi tersebut, Pemuda Muhammadiyah diharapkan sungguh-sungguh dengan penuh pengkhidmatan.

Ada banyak prestasi kebangsaan yang Pemuda Muhammadiyah perlu hadir, tidak hanya reaktif, tapi bersifat aspiratif yang di situ penuh kepeloporan.

Pemuda Muhammadiyah dengan slogannya fastabiqul khairat harus jadi yang terdepan dan jadi yang pertama dalam menginisiasi berbagai macam perubahan dan langkah baik untuk Indonesia dan Islam yang berkemajuan.

Masalah lain yang membutuhkan perhatian Pemuda Muhammadiyah adalah literasi moralitas yang memprihatinkan.

Pemuda Muhammadiyah dia dorong untuk hadir sebagai kekuatan moral sekaligus gerakan moral untuk membangun keadaban bangsa.

Di samping memperhatikan distribusi kader di ranah politik-kepartaian, Pemuda Muhammadiyah juga dipesankan agar tersebar di ranah politik kebangsaan.

Juga gerakan kemanusiaan dan gerakan kemasyarakatan yang mungkin tidak populer tapi berdampak besar di masyarakat akar rumput.

Memperhatikan strategi jitu untuk mengembalikan fungsi masjid agar ramai dan menjadi tempat membina keadaban dan generasi muslim yang ideal juga perlu diperhatikan.

Karena itu, Pimpinan Pusat Muhammadiyah sangat berharap agar Pimpinan Pusat Pemuda Muhammadiyah periode 2023-2027 lebih menjadi pilar dan lebih menjadi institusi di barisan terdepan untuk memberi kontribusi dalam berbagai persoalan keumatan dan berbagai persoalan kebangsaan. (*)

(Disarikan dari ceramah Prof Abdul Mu’ti di Pelantikan Pimpinan Pusat Pemuda Muhammadiyah periode 2023-2027 di Jakarta)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini