Enam Kiat Agar Anak Cinta Alquran
foto: madinahmedia
UM Surabaya

Dalam rangka meraih cita memiliki anak yang saleh dan salihah, para orang tua menempuh berbagai upaya, mulai dari searching berbagai tips agar anak cinta Alquran hingga menyekolahkan anak ke lembaga pendidikan berbasis Alquran.

Penanaman nilai-nilai kecintaan terhadap Alquran dapat dimulai sejak dini mulai dari lingkungan keluarga. Karena, ruang terbaik dalam mendidik anak adalah lingkungan keluarga.

Dan kunci penentu arah pendidikan anak sebenarnya adalah orang tua.
Allah Subhanahu wa ta’ala berfirman:

يٰٓاَيُّهَا الَّذِيْنَ اٰمَنُوْا قُوْٓا اَنْفُسَكُمْ وَاَهْلِيْكُمْ نَارًا وَّقُوْدُهَا النَّاسُ وَالْحِجَارَةُ عَلَيْهَا مَلٰۤىِٕكَةٌ غِلَاظٌ شِدَادٌ لَّا يَعْصُوْنَ اللّٰهَ مَآ اَمَرَهُمْ وَيَفْعَلُوْنَ مَا يُؤْمَرُوْنَ

“Wahai orang-orang yang beriman! Peliharalah dirimu dan keluargamu dari api neraka yang bahan bakarnya adalah manusia dan batu; penjaganya malaikat-malaikat yang kasar, dan keras, yang tidak durhaka kepada Allah terhadap apa yang Dia perintahkan kepada mereka dan selalu mengerjakan apa yang diperintahkan.” (QS. At-Tahrīm: 6)

Berikut Tips agar anak suka membaca Alquran:

Pertama: Sering-sering membaca Alquran di Hadapan Anak

Tips agar anak cinta Alquran yang pertama adalah sering-sering membaca Alquran di hadapan anak.

Anak adalah peniru ulung. Fitrahnya suka meniru. Ia tumbuh besar mengikuti kebiasaan yang orang-orang terdekatnya biasa lakukan.

Jika orang-orang terdekatnya biasa menerapkan nilai-nilai dan ajaran Islam, bisa dipastikan anak tersebut pada kehidupannya yang akan datang akan menerapkan nilai-nilai dan ajaran Islam juga.

Namun sebaliknya, jika anak tumbuh di lingkungan yang jauh dari agama, orang-orang terdekatnya sarat dengan nuansa aktivitas kekufuran dan kesyirikan, maka pada umumnya anak tersebut juga akan terwarnai dengan aktivitas kekufuran dan kesyirikan.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini