Tujuh Manfaat Berpuasa Menurut Medis
foto: islamcity
UM Surabaya

*) Oleh: Ferry Is Mirza DM

Selain manfaat mendapatkan pahala, puasa juga memiliki manfaat untuk kesehatan tubuh.

Berikut manfaat puasa yang dapat dirasakan untuk kesehatan:

1. Membersihkan Racun dalam Tubuh

Tubuh juga membutuhkan detoksifikasi untuk membuang racun- racun dalam tubuh. Makanan yang kita konsumsi sehari-hari mengandung beragam zat yang bisa menjadi racun dalam tubuh.

Dengan penyaringan alami saja tidak cukup, harus ada upaya lain untuk membuang racun secara bersih untuk membunuh bibit-bibit penyakit.

Racun-racun tersebut sebagian tersimpan dalam lemak. Pada saat puasa, pembakaran lemak akan lebih banyak dari biasanya. Hal ini yang membuat dengan berpuasa dapat membersihkan racun dalam tubuh.

2. Meremajakan Sel Kulit

Manfaat puasa juga bisa dirasakan untuk kecantikan. Sel-sel kulit yang telah mati perlu diganti atau yang biasa disebut peremajaan kulit.

Kamu dapat melakukannya dengan berpuasa, karena berhubungan dengan metabolisme dalam tubuh yang berhenti pada saat berpuasa. Hal ini membuat sel-sel dalam tubuh dapat bekerja lebih aktif lagi termasuk sel-sel kulit.

3. Mengistirahatkan Sistem Pencernaan

Manfaat puasa selanjutnya adalah untuk pencernaan. Berpuasa akan membuat organ pencernaan tidak terlalu bekerja terlalu berat.

Dalam keadaan berpuasa saluran pencernaan akan beristirahat yang biasanya bekerja untuk mencerna makanan secara terus-menerus.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini