*) Oleh: Sigit Subiantoro,
Anggota Majelis Tabligh PDM Kabupaten Kediri
“Dan tiada sehelai daun pun yang gugur melainkan Dia mengetahuinya…”
(QS Al- An’am 59)
Saudaraku,
Masihkah engkau meragukan-Nya?
Ingatlah wahai saudaraku, bahwasannya kuasa Allah Ta’ala dan pengawasan-Nya meliputi segala sesuatu. Bahkan sampai perkara kecil pun yang tidak kita sadari di sekitar kita sehari-hari.
Ya, tentang sebuah daun yang setiap hari kita jumpai di mana pun mata terbuka untuk kita memandang.
Di mana saja kita dapat menjumpainya.
Kita dapat melihatnya.
Dan tahukah engkau bahwasanya Allah mengetahui bahkan hingga keadaan daun itu, tentang kondisinya dan bahkan geraknya?
“Dan tiada sehelai daun pun yang gugur melainkan Dia mengetahuinya…” (QS Al-An’am 59)
Dari pohon mana ia jatuh?
Ke mana dia tertiup angin?
Dan ke dataran mana dia terhempas?
Allah tahu semua itu.
* Maka apalagi yang kita tunggu?
* Apalagi yang kita nanti?
Sungguh Allah telah melihat apa pun jengkal detik yang kita lakukan selama ini.
Mari kita segera memperbaiki diri, memperbanyak tobat atas apa yang telah kita lakukan dan yang telah luput dari kita selama ini serta bertekad keras untuk tidak kembali mengulanginya.
Tingkatkan kualitas ibadah kita, perbanyak waktu untuk datang ke majelis ilmu, perbanyak zikir dan istighfar dalam setiap detik yang masih kita miliki.
Oleh karena itu Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda:
“Beruntunglah orang yang mendapati dalam shahifah (catatan amalnya) istighfar yang banyak.” (HR Ibnu Majah, sanadnya hasan shahih, dalam kitab Aunul Ma’bud, 4/267)
Ibnu Taimiyyah rahimahullah berkata:
“Istighfar (memohon ampun kepada Allah) bagi seseorang lebih penting dibandingkan semua doa.” (Jami’ul Masail, jilid 6 halaman 277)
Semoga Allah mudahkan kita selalu dalam kebaikan, dan berakhir kelak dalam kebaikan, serta kembali dalam keadaan terbaik.
Aamiin. (*)
Untuk mendapatkan update cepat silakan berlangganan di Google News