Beliau shalallahu alaihi wasallam juga menegaskan ciri spesifik wanita penghuni surga. Yaitu, Al wadud, artinya : wanita yang penyayang kepada suaminya. Sekalipun bisa jadi secara fisik si istri kurang menyukainya.
Al walud, wanita atau istri yang siap melahirkan anak keturunan dari suaminya. Al A’ud, seorang istri yang mencium tangan suaminya ketika hendak ke tempat peraduan (ranjangnya) dengan mengucapkan, “aku tidak akan tidur sebelum engkau ridha kepadaku.”
Allah juga menerangkan tentang akhlak ini dalam surat Al An’am ayat 162.
Allah Subhanahu Wa Ta’ala berfirman:
“Katakanlah (Muhammad), “Sesungguhnya sholatku, ibadahku, hidupku, dan matiku hanyalah untuk Allah, Tuhan seluruh alam.”
Inilah cerminan akhlaq seorang muslim.
Kaitannya dengan akhlaq, adalah segala yang urusannya dengan hati.
Imam Al Ghazali rahimahullah memberikan wejangan akan 4 hal agar Allah selalu di hati seorang hamba :
1. Bersihkan tubuhmu dari segala kotoran dan najis.
2. Bersihkan anggota tubuhmu dari dosa-dosa dan kemaksiatan.
3. Bersihkan karaktermu dari sifat-sifat buruk seperti, iri, dengki, khianat, pengecut, fitnah, adu domba, sombong, dan penyakit hati lainnya.
4. Bersihkan qalbumu dari selain Allah.
Allah menggambarkan dengan sangat indah tentang akhla yang baik dalam surat Ibrahim ayat 24-25.
Allah Subhanahu Wa Ta’ala berfirman:
“Tidakkah kamu memperhatikan bagaimana Allah telah membuat perumpamaan kalimat yang baik seperti pohon yang baik, akarnya kuat dan cabangnya (menjulang) ke langit,”
(QS. Ibrahim : 24)
Allah Subhanahu Wa Ta’ala berfirman :
“(pohon) itu menghasilkan buahnya pada setiap waktu dengan seizin Tuhannya. Dan Allah membuat perumpamaan itu untuk manusia agar mereka selalu ingat.”
(QS. Ibrahim : 25)
Adapun pohon yang dimaksud di sini adalah pohon kurma. Adapun penjelasan dari akarnya kokoh maksudnya adalah memiliki aqidah yang kuat. Batangnya menjulang ke langit maksudnya adalah ibadahnya hanya kepada Allah semata. Berbuah sepanjang tahun maksudnya adalah menghasilkan akhlak yang mulia.
Riset membuktikan, bahwa pohon buah di muka bumi yang senantiasa berbuah sepanjang tahun adalah pohon kurma. Maasyaa Allah !
Lalu di sini juga berbicara tentang pria ideal yang mulia akhlaknya. Kriterianya diwakilkan oleh putri dari nabi Syuaib AS yang melihat pria gagah perkasa dan amanah yaitu nabi Musa AS yang Allah abadikan dalam surat Al Qashas ayat 26.