IP-COS UMY Kirim 4 Dosen ke Universiti Sains Islam Malaysia
foto: ist
UM Surabaya

Empat dosen International Program for Communication Studies (IP-COS) Universitas Muhammadiyah Yogyakarta (UMY) dikirim untuk mengajar di Universiti Sains Islam Malaysia (USIM).

Program ini merupakan bagian dari pertukaran dosen yang telah berjalan dua tahun. Pada Mei 2024, ada empat dosen yang mengajar di USIM, Sovia Sitta Sari, Dhimas Vipha Ananda, Filosa Gita Sukmono, dan Fajar Junaedi.

“Selain mengajar, para dosen UMY juga melakukan pengembangan riset kolaborasi yang dilakukan bersama para dosen dari USIM,” terang direktur IP-COS UMY Muria Endah Sokowati.

Muria menambahkan di bulan Mei 2024, dosen dari USIM juga mengajar di UMY. Program pertukaran ini juga telah dilaksanakan di tahun sebelumnya dengan saling mengirimkan dosen.

Kerjasama lain yang telah berlangsung adalah pengiriman mahasiswa dari UMY guna mengikuti konferensi internasional di USIM.

Selain mengajar dan kolaborasi riset, dosen-dosen UMY juga diajak dalam produksi podcast dan siaran radio di USIM Radio.

“Kami sangat senang bisa berpartisipasi dalam program ini. Para mahasiswa USIM yang mengikuti perkuliahan sangat antusias. Mereka banyak berinteraksi dalam sesi perkuliahan yang kami ampu,” tegas Dhimas. (*/tim)

Untuk mendapatkan update cepat silakan berlangganan di Google News

 

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini