Tujuh Zikir Penghapus Dosa
Ilustrasi: madinahcollege
UM Surabaya

*) Oleh: Dr. Ajang Kusmana

Untuk menghapus dosa baik yang disengaja atau bukan, pertama kali yang harus dilakukan seseorang bertobat kepada Allah Ta’ala, dan menyesali serta tidak akan mengulangi kemaksiatan itu.

Hal tersebut bisa dilakukan dengan mengucapkan kalimat-kalimat zikir sebagai berikut:

1. Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam, beliau mengajari umatnya untuk berdoa:

رَبِّ اغْفِرْ لِى وَتُبْ عَلَىَّ إِنَّكَ أَنْتَ التَّوَّابُ الرَّحِيمُ

Robbighfirliy wa rub ‘alayya, innaka antat-tawwabur rohim.

“Ya Allah ampunilah aku dan terimalah taubatku, sesungguhnya Engkau Maha Penerima Taubat lagi Maha Penyayang sebanyak 100 kali.” (HR. Abu Daud)

2. Rasulullah shallallahu alaihi wa sallam mengajari doa pelebur dosa, yaitu:

اللَّهُمَّ اغْفِرْ لِى وَارْحَمْنِى وَأَلْحِقْنِى بِالرَّفِيقِ الأَعْلَى

Allahummagh-firliy warhamniy walhiqniy birrafiiqil-a’laa

“Ya Allah, ampunilah aku, kasihilah aku dan kumpulkanlah aku bersama orang-orang saleh.” (HR. Bukhari no. 5674. Lihat Al Muntaqho Syar Al Muwatho’)

3. Nabi Adam ‘alaihis salam, ketika melakukan kesalahan, beliau berdoa mengulang-ulang:

رَبَّنَا ظَلَمْنَا أَنفُسَنَا وَإِن لَّمْ تَغْفِرْ لَنَا وَتَرْحَمْنَا لَنَكُونَنَّ مِنَ الْخَاسِرِينَ

Ribaba dholamna anfusana wa illam taghforlana watarhamna lanakunanna minal-khosirin

“Ya Rabb kami, kami telah menganiaya diri kami sendiri, dan jika Engkau tidak mengampuni kami dan memberi rahmat kepada kami, niscaya pastilah kami termasuk orang-orang yang merugi.” (QS. Al-A’raf: 23)

4. Nabi Musa ‘alaihis salam juga memohon ampun ketika melakukan kesalahan:

رَبِّ إِنِّي ظَلَمْتُ نَفْسِي فَاغْفِرْ لِي

Rabbi iniy dhalamtu nafsiy fagh-firliy

“Ya Tuhanku, sesungguhnya aku telah menganiaya diriku sendiri karena itu ampunilah aku.” (QS. Al- Qashash: 16)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini