Waktu Utama dalam Beristighfar
foto: linkedin
UM Surabaya

*) Oleh: Masro’in Assafani, MA
Wakil Ketua PDM Lamongan

Waktu sahur adalah waktu menjelang subuh. Di waktu itu Allah SWT memberi keistimewaan atau keutamaan bagi insan yang mengucapkan kalimat istighfar ( استغفر الله العظيم ).

Walaupun mengucapkan istighfar tidak terbatas pada waktu, karena di setiap waktu pun menjadi kebagusan bagi yang mengucapkannya, namun Allah SWT memberikan sebuah waktu utama. Hal ini lebih mengandung kasih sayang Allah pada hambanya.

Orang-orang yang bertakwa mendapat jaminan surga-Nya, dari kebaikan yang dilakukannya. Baik beramal saleh di waktu malam dengan tahajud, maupun siang hari dengan menanam kebaikan.

Allah Subhanahu Wa Ta’ala berfirman:

اِنَّ الْمُتَّقِيْنَ فِيْ جَنّٰتٍ وَّعُيُوْنٍ

“Sesungguhnya orang-orang yang bertakwa berada di dalam taman-taman (surga) dan mata air,” (QS. Az-Zariyat 51: Ayat 15)

Allah Subhanahu Wa Ta’ala berfirman:

اٰخِذِيْنَ مَاۤ اٰتٰٮهُمْ رَبُّهُمْ ۗ اِنَّهُمْ كَا نُوْا قَبْلَ ذٰلِكَ مُحْسِنِيْنَ

“Mereka mengambil apa yang diberikan Tuhan kepada mereka. Sesungguhnya mereka sebelum itu (di dunia) adalah orang-orang yang berbuat baik,” (QS. Az-Zariyat 51: Ayat 16)

Allah Subhanahu Wa Ta’ala berfirman:

كَا نُوْا قَلِيْلًا مِّنَ الَّيْلِ مَا يَهْجَعُوْنَ

“Mereka sedikit sekali tidur pada waktu malam;” (QS. Az-Zariyat 51: Ayat 17)

Kandungan Ayat

Dari tiga ayat di atas memberikan informasi orang-orang yang mendapatkan surganya, yaitu:

  1. Taman-taman surga: “Sesungguhnya orang-orang yang bertakwa berada di dalam taman-taman (surga) dan mata air.”

2. Orang-orang yang baik: “”Mereka mengambil apa yang diberikan Tuhan kepada mereka. Sesungguhnya mereka sebelum itu (di dunia) adalah orang-orang yang berbuat baik,”
mereka sedikit sekali tidur pada waktu malam.”

Dan kemudian berlanjut beristighfar di waktu utama, sebagaimana ayat berikut:

Allah Subhanahu Wa Ta’ala berfirman:

وَبِا لْاَ سْحَا رِ هُمْ يَسْتَغْفِرُوْنَ

“dan pada akhir malam mereka memohon ampunan (kepada Allah).”
(QS. Az-Zariyat 51: Ayat 18)

Catatan

استغفر الله العظيم

Beristighfar di setiap waktu, bahkan sebanyak-banyaknya mengucapkan istighfar merupakan amalan Rasulullah SWT. Bahwa beliau dalam sehari semalan tidak kurang dari 70 sampai 100 x mengucapkan istighfar.

Adapun ayat di atas membimbing kita ke dalam waktu istighfar yang istimewa, yakni pada waktu sahur.

Doa

اِنَّهٗ كَا نَ فَرِيْقٌ مِّنْ عِبَا دِيْ يَقُوْلُوْنَ رَبَّنَاۤ اٰمَنَّا فَا غْفِرْ لَـنَا وَا رْحَمْنَا وَاَ نْتَ خَيْرُ الرّٰحِمِيْنَ ۚ

“Sungguh ada segolongan dari hamba-hamba-Ku berdoa, Ya Tuhan kami, kami telah beriman, maka ampunilah kami dan berilah kami rahmat, Engkau adalah pemberi rahmat yang terbaik.” (QS. Al-Mu’minun 23: Ayat 109)

Semoga kita semua dalam ampunan dan rahman rahim Allah SWT. (*)

Untuk mendapatkan update cepat silakan berlangganan di Google News

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini