Muhammadiyah Ucapkan Selamat Atas Terpilihnya Gus Kikin sebagai Ketua PWNU Jatim
UM Surabaya

Pengasuh Pondok Pesantren Tebuireng, Jombang KH Abdul Hakim Mahfudz atau karib disapa Gus Kikin terpilih sebagai ketua Pengurus Wilayah Nahdlatul Ulama (PWNU) Jatim masa khidmat 2024-2029.

Keputusan terpilihnya Gus Kikin ditetapkan pada Sidang Pleno V Konferwil ke-18 NU Jatim yang dipimpin Wakil Ketua Umum PBNU H Amin Said Husni, didampingi Ketua PBNU Gus Aizuddin Abdurrahman dalam sidang yang dipusatkan di Universitas Hasyim Asy’ari (Unhasy) Jombang, Sabtu (3/8/2024) malam.

Selain memilih Ketua PWNU Jatim, Konferwil ke-18 NU juga menetapkan Pengasuh Ponpes Lirboyo, Kota Kediri KH Anwar Manshur sebagai Ketua Syuriyah PWNU Jatim masa khidmat 2024-2029.

Sekretaris Pimpinan Wilayah Muhammadiyah (PWM) Jatim Prof Biyanto menyampaikan ucapan selamat dan sukses atas hasil Konferwil ke-18 NU.

“Selamat dan sukses atas terpilihnya KH Anwar Manshur dan KH Abdul Hakim Mahfudz sebagai Rais Syuriyah dan Ketua Tanfidziyah PWNU Jawa Timur Masa Khidmat 2024-2029,” ujarnya dalam keterangan pers yang diterima majelistabligh.id, Ahad (4/8/2024).

Dikatakan Biyanto, PWM Jatim juga memanjatkan doa semoga Allah SWT memberikan pertolongan-Nya kepada semua pengurus untuk dapat mengemban amanat umat dengan sebaik-baiknya.

Konferwil ke-18 NU Jatim ini sendiri diikuti oleh 45 PCNU se-Jatim, yang masing-masing mengirimkan atau mendelegasikan 10 orang. Satu orang untuk utusan, dan sembilan orang lainnya sebagai peninjau.

Dalam sidang penjaringan atau pemilihan bakal calon ketua tanfidziyah, Gus Kikin memperoleh 38 (88 persen) usulan, sedangkan Kiai Makki mendapat usulan 5 (12 persen) peserta sidang.

Dalam sidang penjaringan atau pemilihan bakal calon ketua tanfidziyah, Gus Kikin memperoleh 38 (88 persen) usulan, sedangkan Kiai Makki mendapat usulan 5 (12 persen) peserta sidang. Dengan ini, Gus Kikin dianggap sah sebagai calon Ketua PWNU Jatim.

Konferwil ke-18 NU Jatim 2024 ini mengusung tema “‘Merajut Ukhuwah dan Mengokohkan Jamiyah dalam Pendampingan Umat.”. (wh)

Untuk mendapatkan update cepat silakan berlangganan di Google News

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini