Ketika syubhat dan Syahwat Sangat Mudah Menyambar Manusia
Ilustrasi: science.org
UM Surabaya

*) Oleh: Ferry Is Mirza DM

Sekarang adalah zamannya fitnah dan ujian serta sibuknya manusia dengan urusan dunianya yang melalaikan.

Dua sumber utama fitnah, yaitu syubhat dan syahwat, sangat mudah menyambar manusia di era internet dan sosial media saat ini.

Ujian dan fitnah apabila datang berturut-turut akan merusak hati dan mengalahkannya. Bisa memberikan pengaruh atau dampak berupa kerasnya hati, kelalaian yang merupakan sebab kebinasaan.

Orang yang tidak percaya akan adanya Rabb pencipta (atheis) sangat banyak menyebar. Demikian juga keyakinan bahwa semua agama itu sama saja yang penting menjalani hidup. Bisa saja pagi harinya dia beriman, tetapi sore harinya dia sudah kafir.

Allah Subhanahu Wa Ta’ala menganjurkan kita agar bersegera mengerjakan kebajikan dan berlomba untuk memperoleh derajat taqarrub, mendekatkan diri kepada Allah.

“Dan bersegeralah kalian kepada ampunan dari Tuhan kalian dan kepada surga yang luasnya seluas langit dan bumi yang disediakan untuk orang-orang yang bertakwa”.
(QS. Ali Imran: 133)

Manusia dalam perjalanan kehidupan sehari hari tidak terlepas dari persoalan yang harus diselesaikan secara benar, jelas, terang dan jujur.

Dalam kehidupan ini ada jalan yang jelas dan terang. Dan jalan itu adalah jalan yang ditempuh orang-orang yang jujur dan jalan orang-orang saleh.

Dan jalan tersebut bukan jalan orang yang mengetahui kebenaran tapi tidak mengamalkannya.

Dan bukan pula jalan orang yang meninggalkan kebenaran karena kebodohan dan kesesatan. Sesat juga diartikan menjauh dari jalan kebenaran dan menyimpang dari jalan yang lurus.

Berbagai urusan duniawi tidak boleh melalaikan kita dari mempersiapkan diri bagi kehidupan ukhrawi. Akan tetapi, kehidupan duniawi itu juga tidak boleh diabaikan sama sekali.

Sebagaimana firman Allah Subhanahu Wa Ta’ala: “Dan carilah (pahala) negeri akhirat dengan apa yang telah dianugerahkan Allah kepadamu, tetapi janganlah kamu lupakan bagianmu di dunia.” (QS. Al Qasas : 77). (*)

Untuk mendapatkan update cepat silakan berlangganan di Google News

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini