Bukan Jabatan, Allah Melihat Hati dan Amal Perbuatanmu
Ilustrasi: stocksnap.io
UM Surabaya

*) Oleh: Sigit Subiantoro
Anggota Majelis Tabligh PDM Kabupaten Kediri

Alhamdulillah, kita masih bisa menghirup udara segar hari ini, pertanda masih hidup.
Kita punya tubuh lengkap, lalu mana yang terpenting?

Kaki, tangan, mata, telinga atau otak kita?

Ada yang mengatakan: “Ukuran tubuhmu tidak penting; ukuran otakmu cukup penting; ukuran hatimu itulah yang terpenting”.

Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda:

“Sesungguhnya Allah tidak melihat kecantikan luarmu, bentuk tubuhmu, tidak pula jabatan atau kekayaanmu, tetapi Ia melihat hati dan amal perbuatanmu.” (HR Thabrani)

Teman terbaik adalah orang yang jika kamu melihatnya maka mengingatkanmu kepada Allah, yang lisannya menambahkan ilmu bagimu, yang amalannya mengingatkanmu pada akhirat.” (HR Thabrani)

“Seorang masuk surga bukan (hanya) karena amalnya tetapi karena rahmat Allah Ta’ala. Karena itu berpikir, bersikap, berbicara dan bertindaklah lurus (baik, benar dan bermanfaat).” (HR Muslim)

Semoga kita semakin menyadari bahwa yang membedakan kita di hadapan Allah hanyalah ketakwaan kita. Bukan kaya, pintar, bergelar, berkedudukan dan lainnya.

Semua akan dimintai pertanggungjawabannya oleh Allah. Tutur kata, pemikiran, dan sikap serta tindakan kita.

Semoga kita bisa terus istikamah beribadah dengan penuh keikhlasan berharap rida Allah.
Semoga kita bisa menjadi lebih baik dan lebih bermanfaat. Rabbana taqabbal minna. Semoga bermanfaat. (*)

Untuk mendapatkan update cepat silakan berlangganan di Google News

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini