*) Oleh: Sigit Subiantoro
Anggota Majelis Tabligh PDM Kabupaten Kediri
Muhasabah merupakan ibadah yang agung dan memberikan dampak yang besar dalam kehidupan seseorang.
Akan tetapi, banyak orang meninggalkannya. Muhasabah berasal dari kata hasaba- yuhasibu-muhasabatan yang berarti “menghitung”.
Dalam Kamus Besar Bahasa Indonesia, muhasabah diartikan sebagai “introspeksi diri”.
Muhasabah merupakan salah satu ibadah yang diperintahkan oleh Allah Ta’ala, sebagaimana dalam firman-Nya:
“Wahai orang-orang yang beriman, bertaqwalah kepada Allah. Hendaklah setiap orang memperhatikan apa yang telah diperbuatnya untuk hari esok.
Bertakwalah kepada Allah. Sungguh, Allah Maha Mengetahui apa yang kamu kerjakan.” (QS Al-Hasyr: 18)
Seseorang yang senantiasa menginstropeksi dirinya di dunia, maka ia akan tahu amal buruk mana yang harus ditinggalkan dan amal kebaikan apa yang harus dipertahankan, sehingga akan mempermudah hisab (timbangan) di hari kiamat.
Semoga bermanfaat. (*)
Untuk mendapatkan update cepat silakan berlangganan di Google News