Anwar Abbas Puji Prestasi Megawati Harumkan Nama Indonesia
Megawati Hangestri
UM Surabaya

Ketua Pimpinan Pusat Muhammadiyah, Anwar Abbas memberikan apresiasi atas prestasi cemerlang pemain voli Megawati Hangestri Pertiwi yang kini bermain di klub voli Korea Selatan. Ia membela klub Daejeon CheongKwan Jang Red Sparks.

“Megawati Hangestri Pertiwi telah membuktikan bahwa dengan kerja keras dan dedikasi, seorang atlet dapat mengharumkan nama bangsa,” ujar Anwar Abbas pada Selasa (19/12/2023).

Sebelumnya, prestasi cemerlang Megatron, nama tenarnya, juga mendapat simpati banyak kalangan terutama insan olahraga nasional. Betapa tidak baru tiga bulan bermain bersama Red Sparks, Megawati “Megatron” telah meraih penghargaan pemain terbaik atau Most Valuable Player (MVP) di putaran pertama V-League, liga voli putri Korea 2023/2024 dan masuk dalam tim all-star liga voli Korea.

Tampil dengan hijab, karakter yang ramah dan mudah tersenyum, Megawati juga dia anggap berhasil menampilkan keindahan wajah Islam ke dunia internasional. Apalagi, Megawati sering menyebut salawat sebagai kunci ketenangannya menghadapi tensi pertandingan yang tinggi.

Anwar Abbas berharap, ke depan makin banyak atlet-atlet Indonesia yang berkiprah di luar negeri dan menjadi inspirasi dengan karakter khas Keindonesiaannya.

“Prestasinya di Korea Selatan merupakan sumber kebanggaan bagi Indonesia, terutama dalam mempertahankan identitasnya sebagai seorang Muslimah berhijab. Ini menunjukkan bahwa olahraga dan prinsip keagamaan dapat berjalan beriringan,” puji Anwar Abbas. (*/tim)

Untuk mendapatkan update cepat silakan berlangganan di Google News

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini