Muhammadiyah Gelar Pelatihan Pelatih Futsal Nasional, Cetak SDM Unggul

Muhammadiyah Gelar Pelatihan Pelatih Futsal Nasional, Cetak SDM Unggul
www.majelistabligh.id -

Lembaga Pengembangan Olahraga (LPO) PP Muhammadiyah resmi membuka Pelatihan Pelatih Futsal Level Nasional di Kampus 2 Universitas Ahmad Dahlan (UAD), Yogyakarta, Selasa (1/7/2025). Kegiatan ini akan berlangsung selama sepekan dan diikuti oleh 60 peserta dari berbagai daerah.

Pelatihan ini jadi langkah konkret Muhammadiyah dalam mencetak pelatih futsal profesional yang berlisensi nasional. Materi disampaikan oleh enam instruktur berpengalaman dari PSSI, mencakup pelatihan fisik, teknik, taktik, hingga penjaga gawang.

Dua lokasi jadi pusat kegiatan: Kampus 2B UAD dan Lapangan Futsal 4R Jogokariyan. Peserta dibagi ke dalam dua kelas, dan akan menjalani pelatihan intensif sesuai standar nasional.

Minim Pelatih, DIY Butuh SDM Futsal

Pembukaan acara pagi tadi diisi dengan sambutan sejumlah tokoh olahraga. Perwakilan Asosiasi Futsal Provinsi (AFP) DIY, Esdy Irvanudin, mengungkapkan keprihatinan soal minimnya pelatih futsal di Yogyakarta.

“Kita punya banyak lapangan futsal, tapi siapa yang melatih? Ini persoalan serius,” tegas Esdy.

Senada dengan itu, Dalyanto Hadi dari Asprov PSSI DIY menekankan pentingnya peningkatan kualitas SDM. Ia menyebut pelatihan ini menjadi awal penting bagi para guru dan masyarakat umum untuk tampil sebagai motor penggerak futsal DIY di level nasional.

Sementara itu, Sekretaris Umum KONI DIY, Wesley Heinse Parera Tauntu, menyebut futsal sebagai olahraga yang punya peminat besar, sehingga perlu dukungan dalam bentuk pembinaan pelatih profesional.

Ketua LPO PP Muhammadiyah, Gatot Sugiarto, menyampaikan bahwa pelatihan ini bukan sekadar rutinitas teknis, tapi bagian dari strategi dakwah Muhammadiyah melalui jalur olahraga.

“Futsal ini bukan cuma soal fisik, tapi juga media dakwah. Kita ingin kader Muhammadiyah tampil sebagai pelatih andal dan mampu melahirkan prestasi,” ujarnya saat diwawancarai terpisah.

Gatot juga berharap peserta—yang mayoritas guru dan aktivis muda Muhammadiyah—bisa menjadi ujung tombak pengembangan olahraga futsal di wilayah masing-masing.

Pelatihan ini menghadirkan enam instruktur dari PSSI, yakni:

  • Hidral A. dan Dedy Ahadiat Putra (Pelatih Fisik)
  • Ade Lesmana dan Citra Adisti (Pelatih Kiper)
  • Deny Handoyo dan Andri Irawan (Pelatih Teknik & Taktik)

Mereka akan jadi penguji akhir yang menentukan apakah peserta layak memperoleh lisensi nasional.

Pogram ini merupakan pelatihan berskala nasional pertama dari LPO PP Muhammadiyah di bidang futsal. Sebelumnya, lembaga ini telah menggelar pelatihan penanganan cedera bagi tenaga olahraga Muhammadiyah.

Kegiatan ditutup dengan penyematan tanda peserta secara simbolis, sebagai penanda dimulainya proses pelatihan secara intensif dan sistematis. (*/tim)

 

Tinggalkan Balasan

Search