Realisasikan Program, Majelis Tabligh PD Muhammadiyah Kotabaru Gelar Pelatihan Imam dan Mubaligh

Realisasikan Program, Majelis Tabligh PD Muhammadiyah Kotabaru Gelar Pelatihan Imam dan Mubaligh

Majelis Tabligh Pimpinan Daerah (PD) Muhammadiyah Kotabaru telah melaksanakan kegiatan pelatihan Imam dan Muballigh, Kamis (27/2/2025). Kegiatan ini  sebagai tindak lanjut dari pelatihan serupa yang diadakan sebelumnya oleh Majelis Tabligh Pimpinan Wilayah Muhammadiyah Kalimantan Selatan (Kalsel). Pelatihan singkat yang diikuti oleh Pimpinan Cabang, Pimpinan Ranting, Ortom, dan AUM di wilayah Kotabaru sebagai upaya untuk meningkatkan kualitas dakwah.

Wakil Ketua Bidang MT PDM Kotabaru Ayahanda Junet Usodo, S. Sos, M.IKom menyampaikan kegiatan ini merupakan bagian dari program yang telah disusun oleh Majelis Tabligh PDM Kotabaru, dan menjadi bagian dari program dakwah yang sesuai dengan kebijakan Persyarikatan Muhammadiyah.

“Adapun tujuan utama dari pelatihan ini adalah untuk meningkatkan kuantitas dan kualitas dakwah dalam berbagai dimensi kehidupan, sejalan dengan prinsip dasar Muhammadiyah,” jelasnya.

Adapun materi yang diberikan selama pelatihan ini antara lain:

  1. Strategi dan Rujukan Materi Dakwah – disampaikan oleh Ustadz Hamas al-Qosam (Ketua PDM Kotabaru).
  2. Peran Cabang dan Ranting serta Masjid sebagai Sarana Dakwah – disampaikan oleh Ayahanda H. Muhyiddin AH. Sos.
  3. Ilmu Tajwid dan Tallaqi Surah Al-Fatihah – disampaikan oleh Ustadz Tajudin S. Pd I sebagai sarana untuk meningkatkan mutu dan kompetensi calon Imam dan Muballigh kader Muhammadiyah.

Ayahanda Junet Usodo juga berpesan tentang pentingnya kegiatan ini untuk dilaksanakan secara berkesinambungan. Ia berharap agar pelatihan serupa dapat dilakukan setiap tahun guna melahirkan lebih banyak kader Imam dan Muballigh di tingkat daerah.

“Kami berharap pelatihan seperti ini dapat terus berlanjut untuk mendukung pengembangan dakwah yang lebih baik dan lebih luas di daerah Kotabaru,” ujarnya. (*/tim)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *