SD Inovatif Aisyiyah Kedungwaru Tulungagung Borong 25 Piala di ASCI 9 Karanganyar

SD Inovatif Aisyiyah Kedungwaru Tulungagung Borong 25 Piala di ASCI 9 Karanganyar
www.majelistabligh.id -

Prestasi gemilang kembali ditorehkan oleh SD Inovatif Aisyiyah Kedungwaru, Tulungagung, dalam ajang Aisyiyah Student Competition (ASCI) ke-9 di Wonder Park, Tawangmangu, Karanganyar.  Kegiatan yang berlangsung pada Kamis (18/12/2025) itu menjadi saksi keberhasilan sekolah milik persyarikatan tersebut sukses memborong 25 piala dari berbagai cabang lomba.

ASCI 9 merupakan ajang tahunan bergengsi yang mempertemukan siswa-siswi terbaik dari sekolah Aisyiyah se-Indonesia. Kompetisi ini mempertandingkan beragam lomba akademik dan nonakademik, seperti sains, tahfidz Al-Qur’an, pidato, kreativitas seni, hingga ketangkasan dan kerja sama tim. Dalam persaingan yang ketat dan penuh semangat sportivitas, SD Inovatif Aisyiyah Kedungwaru tampil menonjol dengan raihan prestasi yang membanggakan.

Kepala SD Inovatif Aisyiyah Kedungwaru, Muslih, menyampaikan rasa syukur dan bangga atas capaian luar biasa para siswa. Ia menegaskan, prestasi tersebut merupakan buah dari proses pembinaan yang berkelanjutan, disiplin latihan, serta sinergi yang kuat antara sekolah, guru, orang tua, dan peserta didik.

“Alhamdulillah, capaian ini adalah hasil kerja keras bersama. Anak-anak berjuang dengan penuh semangat, guru-guru mendampingi dengan maksimal, dan orang tua memberikan dukungan penuh. Ini menjadi bukti bahwa pendidikan yang dirancang dengan baik akan melahirkan prestasi yang membanggakan,” ujar Muslih.

Menurutnya, keikutsertaan dalam ASCI tidak semata-mata mengejar gelar juara, tetapi juga sebagai wahana pembentukan karakter siswa. Melalui kompetisi, siswa dilatih untuk percaya diri, berani tampil, disiplin, serta menjunjung tinggi nilai sportivitas dan akhlakul karimah.

Selama kegiatan berlangsung, para siswa SD Inovatif Aisyiyah Kedungwaru tampil kompak dan penuh percaya diri. Mengenakan seragam khas sekolah, mereka menunjukkan kesiapan mental dan kemampuan terbaik di setiap cabang lomba yang diikuti. Piala-piala yang diraih pun menjadi simbol keberhasilan proses belajar yang menyenangkan dan bermakna.

Salah satu guru pendamping menyampaikan, persiapan menuju ASCI 9 telah dilakukan jauh hari. Sekolah mengadakan latihan rutin, pendampingan intensif, serta penguatan mental spiritual agar siswa tidak hanya siap secara teknis, tetapi juga matang secara emosional.

Keberhasilan memborong 25 piala di ASCI 9 Karanganyar ini mendapat apresiasi dari berbagai pihak, termasuk jajaran Aisyiyah dan para wali murid. Prestasi tersebut diharapkan dapat menjadi motivasi untuk terus meningkatkan mutu pendidikan dan melahirkan generasi Islami yang unggul dan berkemajuan.

Dengan capaian tersebut, SD Inovatif Aisyiyah Kedungwaru semakin meneguhkan eksistensinya sebagai sekolah unggulan yang konsisten mengintegrasikan prestasi akademik, nonakademik, dan nilai-nilai keislaman dalam setiap proses pendidikannya.(muhammad khoirun nizam)

Tinggalkan Balasan

Search