Dengan Gedung Baru, STTM AR Fachruddin Bojonegoro Mantapkan Langkah Cetak SDM Unggul

www.majelistabligh.id -

Sekolah Tinggi Teknologi Muhammadiyah AR. Fachruddin (STTM-ARFA) Bojonegoro meresmikan gedung barunya pada Minggu (10/8/2025) di Jalan PUK Sumuragung No. 370, Sumberrejo, Bojonegoro. Peresmian ini menjadi tonggak penting bagi STTM-ARFA dalam upaya memperkuat perannya sebagai pusat pendidikan teknologi unggul berbasis nilai-nilai Muhammadiyah.

Acara dimulai pukul 09.30 WIB dan dihadiri oleh tokoh-tokoh nasional dan daerah, di antaranya Ketua Pimpinan Pusat Muhammadiyah Prof. Syafiq A. Mughni, MA, Ph.D, Majelis Diktilitbang PP Muhammadiyah Prof. H. Achmad Jainuri, M A, Ph.D, Rektor Universitas Muhammadiyah Sidoarjo (UMSIDA) Dr. Hidayatulloh, M.Si., Wakil Bupati Bojonegoro Dra. Hj. Nurul Azizah, MM, Ketua TP PKK Bojonegoro  Dr. Sri Budi Cantika Yuli, SE, MM serta anggota DPRD Jawa Timur Sri Wahyuni, S.Kep, Ns.

Rangkaian acara meliputi pembacaan ayat suci Al-Qur’an, menyanyikan Lagu Indonesia Raya dan Mars Muhammadiyah, sambutan pimpinan, penayangan video profil kampus, prosesi pemotongan pita dan penandatanganan prasasti oleh Prof. Syafiq A. Mughni, hingga peninjauan gedung dan area kampus baru.

Dalam sambutannya, Prof. Syafiq A. Mughni memberikan motivasi agar STTM dikelola secara serius hingga menjadi kampus unggulan yang diminati masyarakat. Ia mengibaratkan pengelolaan perguruan tinggi layaknya pelukis yang mencurahkan cinta dan kerja keras pada karyanya, sehingga yang semula mustahil menjadi nyata. Satu metafora untuk menunjukkan bahwa hal yang mustahil bisa terwujud jika ada keyakinan dan kerja keras.

“Ini adalah budaya yang dikembangkan oleh persyarikatan Muhammadiyah,” tegasnya.

Rektor UMSIDA, Dr. Hidayatulloh, M.Si., juga menyampaikan optimismenya bahwa STTM akan berkembang pesat dengan dukungan sinergi antara kampus Muhammadiyah dan pemerintah daerah. Ia menegaskan, keberadaan perguruan tinggi Muhammadiyah harus memberikan kontribusi nyata terhadap peningkatan kesejahteraan masyarakat.

“Keberadaan perguruan tinggi Muhammadiyah harus menjadi institusi yang berdampak terhadap peningkatan kesejahteraan masyarakat,” ujar Dr. Hidayatulloh.

Wakil Bupati Bojonegoro, Dra. Hj. Nurul Azizah, M.M menegaskan komitmen Pemkab Bojonegoro dalam meningkatkan kualitas SDM melalui empat program prioritas: pengentasan kemiskinan, peningkatan IPM, pertumbuhan ekonomi, dan pengurangan pengangguran. Ia juga mengumumkan peningkatan anggaran beasiswa dari 10 menjadi 20 anak per desa, ditambah program beasiswa baru untuk Gus dan Ning, sehingga semakin banyak pelajar Bojonegoro yang berkesempatan melanjutkan pendidikan tinggi.

Selain pendidikan, Wakil Bupati juga mengingatkan pentingnya kesehatan generasi muda. Hasil pemeriksaan kesehatan gratis menunjukkan adanya masalah seperti gangguan mata dan prediabetes akibat konsumsi makanan instan. Ia mengimbau orang tua dan guru membiasakan bekal makanan sehat demi mewujudkan generasi emas 2045 yang sehat dan berdaya saing.

Dengan peresmian gedung baru ini, STTM AR. Fachruddin Bojonegoro meneguhkan komitmennya mencetak lulusan berilmu, berakhlak, dan siap menghadapi tantangan era digital. Sinergi antara Muhammadiyah, pemerintah daerah, dan masyarakat diharapkan menjadi kekuatan besar dalam membangun peradaban yang berkemajuan di Bojonegoro. (an)

 

Tinggalkan Balasan

Search