Rektor Universitas Muhammadiyah Kalimantan Timur (UMKT) Dr. Muhammad Musiyam, M.T secara resmi melantik jajaran Wakil Rektor masa jabatan 2025–2029 pada Kamis (24/7/2025) di Aula Kampus UMKT Samarinda. Hal ini sebagai upaya untuk meneguhkan langkah sebagai perguruan tinggi Islam yang unggul dan berkemajuan.
Dalam sambutannya, Rektor UMKT Dr. Muhammad Musiyam, M.T. menegaskan bahwa UMKT hadir bukan sekadar menjadi institusi pendidikan, tetapi sebagai kekuatan yang membangun peradaban Islam yang berkemajuan.
“Kami ingin UMKT menjadi kampus yang unggul dalam keilmuan, memberi manfaat luas bagi masyarakat, dan menjadi rahmat bagi semesta alam. Untuk itu, kepemimpinan kolektif dan kolaboratif, solid dan harmonis, adalah kunci dalam menjalankan amanah ini,” tegasnya.
Adapun para pejabat yang dilantik adalah:
1. Halim, S.Pd, M.Pd, Ph.D. sebagai Wakil Rektor Bidang Akademik, Mutu, Kemahasiswaan, dan Alumni;
2. Praja Hadi Saputra, S.E., M.Sc, Ak, CA sebagai Wakil Rektor Bidang Administrasi Umum, Keuangan, dan Aset;
3. Ghozali MH, M.Kes., Ph.D. sebagai Wakil Rektor Bidang Riset, Inovasi, Hilirisasi, dan Pengabdian kepada Masyarakat;
4. Drs. Suprayitno, M.Kes. sebagai Wakil Rektor Bidang Al-Islam dan Kemuhammadiyahan serta Sumber Daya Insani.
Acara pelantikan ini dihadiri oleh berbagai tokoh penting, antara lain Drs. H. A. Dahlan Rais, M.Hum. (Ketua Pimpinan Pusat Muhammadiyah), Prof. Dr. Bambang Setiaji, M.Si. (Ketua Majelis Diktilitbang PP Muhammadiyah), Ketua PWM Kalimantan Timur beserta jajaran, Ketua PWA Kaltim beserta jajaran, Ketua PDM dan PDA Kota Samarinda, Ketua PDM Kabupaten Paser, serta pimpinan organisasi otonom Muhammadiyah tingkat wilayah Kalimantan Timur. Hadir pula civitas akademika UMKT dari berbagai fakultas dan unit.
Sementara itu, Prof. Dr. Bambang Setiaji, M.Si menekankan pentingnya kampus memiliki dampak sosial yang nyata.
“Kampus harus memberi kontribusi positif bagi masyarakat luas. Tingkatkan riset, karena riset adalah indikator utama kemajuan suatu bangsa,” ujarnya dengan penuh semangat.
Pencerahan dan motivasi mendalam juga disampaikan oleh Drs. H. A. Dahlan Rais, M.Hum. Menurutnya, tantangan ke depan akan semakin kompleks. Ia menyoroti bahwa bangsa ini masih memiliki kelemahan dalam budaya literasi. “Semangat Islam Berkemajuan harus terus dikembangkan, yaitu Islam yang membawa kemajuan, menghadirkan masyarakat unggul, menjunjung kesamaan, keadilan, kejujuran, dan kerja keras,” ungkapnya.
Lebih lanjut, Dahlan Rais menegaskan kembali jati diri Muhammadiyah sebagai gerakan dakwah, gerakan tajdid, gerakan ilmu, dan gerakan amal. Ia menutup sambutannya dengan penegasan bahwa Muhammadiyah adalah bentuk pengkhidmatan yang tulus kepada warga, umat, bangsa, dan kemanusiaan universal.
Kegiatan pelantikan ini menjadi momen penting bagi UMKT untuk semakin memperkuat posisinya sebagai kampus yang mencerahkan, menjawab tantangan zaman, dan menjadi bagian dari gerakan Muhammadiyah dalam membangun Indonesia yang unggul dan berkemajuan. (*/tim)
